Tuesday, August 27, 2013

Konsep Cara Kerja Sistem Komputer

Dalam post ini, penulis kali ini akan membahas konsep-konsep dasar dalam cara kerja sistem komputer.

Sistem komputer bekerja dengan prinsip Input - Process - Output, dimana Input merupakan proses dari pemasukan informasi "mentah" (dalam arti belum diolah oleh sistem komputer) seperti contohnya perintah untuk membuka suatu berkas (file). Perintah itu akan diterjemahkan oleh sistem komputer sebagai suatu baris angka dan huruf yang selanjutnya dikonversi menjadi barisan angka biner (dimana hanya angka 0 dan 1 yang dikenali oleh sistem untuk dapat membaca atau menulis suatu perintah sebelum dikembalikan ke bentuk semula). Di sinilah sistem memulai tahap Process (pengolahan), dengan cara kerja yaitu sistem mulai membaca deret angka biner yang selanjutnya akan dibagi-bagi ke beribu-ribu bagian informasi. Saat itulah bagian tersebut disimpan di dalam RAM, lalu kemudian dipindahkan ke prosesor untuk diolah lebih lanjut, termasuk digabungkan dengan potongan informasi lainnya untuk selanjutnya membentuk sebuah informasi baru yang diinginkan oleh operator.

Di dalam prosesor, unit Aritmatika dan Logika (ALU) melakukan pengolahan informasi dengan cara melakukan pelaksanaan perintah dasar seperti perintah aritmatika (dapat berupa penambahan, pengurangan, perkalian, atau pembagian), perintah logika (AND, OR, AND NOT, dan sejenisnya), dan perintah pembandingan informasi (perintah ini dapat berupa pembandingan informasi sebanyak dua slot untuk kesetaraan informasi atau pembandingan lainnya).

Sedangkan unit kendali (Control Unit) menyimpan perintah yang baru saja dilakukan oleh komputer lalu memerintahkan ALU untuk melaksanakan perintah-perintah dasar yang telah disebutkan sebelumnya dan mendapat kembali informasi dari memori (baik itu RAM atau ROM) yang diperlukan untuk melaksanakan perintah itu, dan memindahkan kembali hasil ke lokasi memori yang sesuai. Setelah proses tersebut selesai, unit kontrol akan melaksanakan perintah berikutnya (biasanya tersimpan di slot berikutnya, dengan pengecualian yaitu apabila ada perintah yang merupakan perintah lompatan, dimana perintah tersebut bertugas memberitahukan kepada komputer bahwa perintah berikutnya ditempatkan di lokasi lain dari sistem).

Setelah proses pengolahan informasi selesai, maka hasil pengolahan akan dibawa ke perangkat output yang selanjutnya mengubah kembali baris angka biner dari data yang telah diolah di sistem komputer. Di bagian output inilah informasi yang diinginkan akan ditampilkan sesuai dengan bentuk yang telah ditentukan oleh pengguna dan juga sesuai dengan fungsi yang tepat untuk menampilkan informasi tersebut, baik itu berupa suara, gambar atau teks, sesuai dengan yang diinginkan oleh operator maupun pengguna umum.

Diagram cara kerja sistem komputer secara ringkas
Sumber gambar: wikimedia.org

Penjelasan sistem pengolahan informasi pada saat komputer mengolah informasi
Sumber gambar: boegiface.wordpress.com

No comments:

Post a Comment